Kelebihan dan Kekurangan VisionKu


Cek Jadwal BRI Liga 1 Indonesia Terbaru !

Konten di artikel ini merupakan edukasi khususnya untuk dunia teknologi informasi, harap bijak dalam menggunakan teknologi informasi, jika ada pertanyaan, kritik, dan saran hubungi kami silahkan pilih menu contact.

 VisionKu menjadi salah satu trending topik yang dibicarakan berbagai forum satelit di grup-grup facebook dan juga telegram, ternyata bisnis dunia tv satelit ini masih sangat menjanjikan di Indonesia.

VisionKu merupakan kolaborasi antra MNC Vision dan KVision yang saat ini merupakan satu induk, VisionKu menjanjikan beberapa keuntungan untuk pelanggannya diantaranya paket yang sangat murah, walaupun begitu tentunya produk ini memiliki kelebihan dan juga kekurangan.

Berikut adalah keuntungan berlangganan VisionKu yang berhasil tim medianetral.site rangkum:

  • Nikmati bonus channel premium selama 2 bulan termasuk Liga 1
  • Biaya langganan bulanan Rp.49.900/ bulan dimulai dibulan ke 3
  • Garansi perangkat selama 1 tahun
  • Tambahan bonus semua channel selama 2 bulan dengan aktivkan Vision + dan masukkan id pelanggannya
  • Harga dan paket dapat berubah sewaktu-waktu

Kekurangan:

  • Tidak dapat mengubah receiver ke paket reguler

Jadi Sebelum Memutuskan Gabung VisionKU pastikan sudah baca Deskripsi dibawah ini 

  • Telah diluncurkan produk VisionKU dari MNC Vision dengan menggunakan Produk K-Vision *C2000 Bromo saja*. 
  • Produk VisionKU ini hanya diperuntukkan ke satelit *Measat KUBand* dengan frekuensi milik K-Vision yg sudah ada. 
  • Produk VisionKU ini bersifat *Bayar Bulanan* sebesar 49.900 setiap bulannya. 
  • Caranya : 
1.Menggunakan Receiver C2000 Bromo versi software 2690 / 2691 mengarah ke satelit Measat KUBand frequensi milik K-Vision. 

2.Bulanannya 49.900 semua channel KECUALI Liga 1 

3.Jika TIDAK BAYAR bulanan maka tayangan yg nyala hanya beberapa channel LOKAL saja ( tidak termasuk channel Nasional). 

4.Aktivasinya menggunakan cara yg ada di K-Vision dengan penulisan REGVISION ( di Kgate / WA / TELEGRAM / Line / SMS ). 

5.Pembayaran bulanannya dengan melakukan TOPUP dari berbagai pilihan ( Voucher Fisik / Voucher Elektrik / Aplikasi Kawan K-Vision / ATM / Indomaret / Alfamart / Kantor Pos / PPoB) tanpa memilih jenis paket. 

6.Semua receiver *C2000 Bromo versi software 2690 atau 2691* yang sdh ada di dealer dapat dijual menjadi VisionKU. 

  • Decoder Bromo C2000 Yang sudah diaktivasi Reguler tidak bisa migrasi ke VisionKU 
  • Decoder Bromo yang Sudah Aktivasi VisionKU tidak bisa kembali menjadi Reguler

Artikel ini akan selalu admin update, itulah beberapa kelebihan dan kekurangan VisionKu yang berhasil tim medianetral.site rangkum.